√ Mereka juga bisa berkarya #NapiCraft - Duduk Paling Depan

Mereka juga bisa berkarya #NapiCraft

Assalamualaikum...

Kalau ditanya hobiku apa, salah satunya adalah menulis. Tapi nggak sinkron banget sama blog yang sering terbengkalai :P

Mau cerita soal kerjaan ah,
Kerjaan aku nih kadang-kadang bisa santai banget, kadang-kadang bisa sibuk banget, kadang-kadang bisa santai tapi sekaligus sibuk atau sebaliknya sibuk sekaligus santai.
Jadi Polsuspas atau yang biasa dikenal sipir penjara emang ngeri-ngeri -sedep. Bisa ngebayangin kan yang dihadapin sehari-hari itu orang yang  nakal-nakal gimanaaa gitu makanya bisa dapat tiket ekslusif menginap gratis selama bertahun-tahun di hotel prodeo.


Tapi seru juga sih, aku bisa dengerin curhatan warga binaan (narapidana) tentang bagaimana mereka bisa masuk ke dunia hitam yang akhirnya menyeret mereka bertemu dengan aku sebagai pegawai lembaga pemasyrakatan. Cerita kehidupan mereka itu bikin terenyuh lebih-lebih dari ftv dan sinetron. Misalnya salah satu cerita dari warga binaan aku, dia nyusulin suaminya ke tempat kerja karena udah berhari-hari suaminya nggak pulang-pulang eh tahu-tahunya dia mergokin suaminya tidur bareng wanita lain. Semenjak itulah dia bales dendam dengan cara temenan sama obat-obatan terlarang.

Walaupun begitu aku sering bilang kalau itu adalah masa lalu mereka, mungkin kalau nggak masuk kesini mereka nggak akan mengenal indahnya ibadah khusyuk sama yang Maha Esa. "Mungkin kalau nggak di penjara, ya aku nggak bakalan kenal yang namanya sholat dan ngaji. Disinilah aku mulai belajar ngaji dari Iqro' sampai sekarang sudah Al-Qur'an, Bu" kata salah satu warga binaan aku.

Meskipun dulunya mereka itu ada yang jualan narkoba, pembunuh, perampok, penipu,koruptor, di dalam lapas mereka dibina dan dibimbing. Selain dikasih pembekalan rohani, juga dibekali ketrampilan. Untuk sekarang, warga binaan aku di lapas anak dan wanita ma.Bulian, Jambi lagi giat-giatnya bikin kerajinan dari manik-manik. Dari tangan-tangan terampil mereka manik-manik tersebut bisa jadi tempat pena yang unyu-unyu, tas dan dompet cantik, tempat air mineral, tempat tisu, gantungan kunci, bunga, gelang dll.

Nih, penampakannya.



"dulu mereka jual narkoba, sekarang udah jualan tempat-tempat pena unyu-unyu ini"



Gimana? kece-kece kan? masih banyak lagi lho, nanti foto-foto yang lain menyusul ya. Bagi kalian yang tertarik sama kerajinan manik-manik diatas, bisa lho di order melalui aku.  Dengan membeli produk-produk diatas, kalian turut serta mendukung kreativitas mereka dan memotivasi mereka untuk terus berkegiatan positif.

Baca juga : Belajar Dari Anak Nakal di Lapas

Get notifications from this blog